Angka Kemiskinan di Kaltim turun Pada 2021

DERAWAN – Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Timur kembali menggelar kegiatan Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Teknis (Rakornis) Forum SKPD Bidang Kesejahteraan Sosial Provinsi Kaltim Tahun 2022 dengan membawakan tema ‘Sinergitas antara pemerintah provinsi dan kabupaten kota dalam rangka peningkatan pelayanan dasar bidang sosial‘.

Kegiatan yang menjadi agenda tahunan Instansi Sosial se Kaltim ini berlangsung di Derawan Dive Resort Pulau Derawan, Kab. Berau pada Rabu (23/3/22).

Kegiatan tersebut dibuka Gubernur Kalimantan Timur yang dalam hal ini diwakili Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Timur, HM Agus Hari Kesuma (AHK).

AHK dalam sambutannya mengatakan, tingkat kemiskinan di Provinsi Kaltim memiliki kecenderungan menurun pada setiap periode pembangunan hingga mencapai angka 6,72 persen pada September tahun 2021.

"Meskipun memiliki kecenderungan menurun, tingkat kemiskinan mulai mengalami kerentanan dalam penurunannya, secara absolut, jumlah penduduk miskin di Kaltim memiliki tren yang fluktuatif dalam perkembangannya," kata Agus.

Apalagi adanya Covid-19 yang belum berakhir, lanjut Agus membuat tingkat kemiskinan masyarakat secara umum makin bertambah, namun Kaltim tidak begitu signifikan pengaruhnya, tapi terasa dalam pendapatan bagi pekerja sektor non formal.

"Sejak ditetapkannya Kaltim sebagai ibu kota negara Republik Indonesia, terdapat peluang dan tantangan lebih dalam pelaksanaan pembangunan daerah," tandas AHK.

Sementara itu, AHK mengungkapkan Provinsi Kalimantan Timur sudah harus masuk pergaulan yang tidak hanya bersifat nasional tetapi menjadi etalase dunia sehingga akan menyebabkan munculnya potensi permasalahan sosial, maka diperlukan langkah-langkah dalam penanganan dampak sosial tersebut khususnya pelayanan dasar yang dijalankan.

Wabup Berau H Gamalis mengatakan, permasalahan kemiskinan telah menjadi masalah global yang disebabkan oleh multi dimensi dan mendapat perhatian banyak kalangan, mulai tingkat dunia hingga ke tingkat daerah.

@dinsos_kaltim

Official
Official Publikasi

Posting Komentar